Sobat Corner, memiliki hunian rumah tempat tinggal sendiri memang sangat menyenangkan hati terlebih bila anda dapat membelinya dari hasil keringat anda pribadi, akan tetapi banyak faktor yang menjadi penghalang anda untuk dapat membeli rumah, banyak pertimbangan yang anda pikirkan seperti misalnya: besarnya dana yang harus anda keluarkan untuk membeli rumah, belum lagi biaya tambahan untuk membayar pajak ataupun surat-surat tekait mengenai jual beli kepemilikan rumah, dan juga takut akan suku bunga kredit bank yang cukup besar bila anda melakukan pembelian secara kredit saat ini. Mungkin sobat Corner, beberapa langkah ini dapat membantu anda untuk lebih mantap dalam melaksanakan rencana anda kedepan untuk memiliki rumah idaman:
- Tujuan membeli rumah, pada dasarnya ada tiga hal yang mendorong orang untuk membeli rumah yaitu:
- Hal utama alasan orang membeli rumah ialah sebagai kebutuhan tempat tinggal yang mana bila dana keuangan memungkinkan alangkah baiknya membeli dari pada anda harus menyewa selain itu rumah sendiri dapat anda bebas pakai dalam menentukan bentuk bangunan juga dapat diwariskan kepada anak cucu anda, dan adalah untuk perencanaan masa depan hidup anda kedepannya yang jauh lebih baik.
- Berinvestasi, kebanyakan masyarakat Indonesia cenderung menempatkan dana keuangan lebihnya pada properti yaitu rumah dengan adanya rumah lain maka dari sana mereka dapat mengharapkan penghasilan tambahan (pasif income) dengan menyewakan kemilikan rumah tersebut.
- Untuk meningkatkan status sosial (gengsi). faktor ekonomi seseorang terkadang mendorong orang untuk memamerkan apa yang mereka miliki dengan salah satu cara adalah membeli rumah secara besar-besaran ataupun dengan nilai yang lebih tinggi (rumah mewah). Sebijaknya tentukan dengan baik tujuan anda, jangan hanya karena ingin "terlihat lebih" malah melilit anda akan pesoalan yang lebih besar.
- Tentukan Lokasi dan survei lokasi rumah yang ingin anda beli adalah hal wajib yang harus anda lakukan, dalam hal ini disesuaikan selera anda masing-masing, umumnya lokasi tempat tinggal haruslah terjangkau dengan aktivitas anda sehari-hari, apakah daerah perkotaan (disesuakan dengan budget), dekat dengan tempat kerja, transportasi mudah terjangkau, dan tentu saja haruslah lingkungan tempat tinggal yang aman dan sehat. Penting pula untuk mengecek lokasi rumah apakah sesuai dengan yang di gambarkan atau jauh dari layak huni.
- Tentukan jenis rumah dan ukurannya, perhatian luas bangunan dan tanah saat pertama anda membeli rumah dan juga perlu perencanaan jangka pendek dan jangka panjang dari awal agar rumah idaman anda lebih mudah untuk dikembangkan sewaktu-waktu, apabila perlu untuk renovasi atau pengembangan rumah karena adanya tambahan anggota keluarga atau ruang yang tidak mencukupi. agar anda lebih menghemat biaya yang akan anda keluarkan karena sudah terencana terlebih dahulu.
- Budget, ya persoalan utama adalah budget atau anggaran yang anda miliki. apabila dana anda berlebih mungkin tidak menjadi masalah, tetapi bagi anda yang memiliki dana terbatas ada baiknya anda lebih mencermati sumber pendanaan yang akan anda gunakan (KPR lewat Bank) dalam hal ini sistem angsuran, besaran pokok bunga, biaya administrasi bank, biaya surat-surat, dsb perlu anda hitung dengan teliti agar tidak menjadi persoalan di kemudian hari.
- Kredibiltas developer dan surat-surat terkait, tidak kalah pentingnya untuk melihat dan mengecek track record developer dan keaslian surat-surat tanah dan bangunan serta perijinan setempat. agar lebih terjamin kepastian hukumnya.